Lalu bagaimana jika ada makanan dengan nama bau di belakangnya? Eits, meski bernama Stinky Tofu atau jika diartikan adalah tahu bau, sajian kuliner yang satu ini cukup menarik perhatian. Bahkan tak sedikit yang mencari tahu bagaimana cara membuat stinky tofu ini di rumah.
Cuci 2 buah tahu yang telah disiapkan dan tiriskan. Potong tahu menjadi 8 bagian dan sisihkan terlebih dahulu.
Setelah menyiapkan tahu, buat sambal dari cabe rawit atau cabe merah, beri garam dan ulek halus seperti biasanya. Beri perasan atau air lemon atau jeruk nipis.
Siapkan penggorengan dengan minyak goreng secukupnya. Goreng tahu yang telah dipotong-potong menjadi 8 bagian tadi, goreng hingga teksturnya kering dan matang. Jika dirasa cukup beri siraman sambal diatas tahu. Bila perlu, tambahkan acar kubis dan air dari acar.
Hidangkan selagi hangat, cocok untuk dimakan dengan nasi.